HUBUNGAN KONFIGURASI ELEKTRON DENGAN SISTEM PERIODIK UNSUR

13 08 2010

Konfigurasi elektron menyatakan sebaran elektron dalam atom. Nomor atom menunjukkan jumlah elektron. Hal ini membuktikan bahwa terdapat hubungan antara sifat-sifat unsur dengan konfigurasi elektron, katena tabel Sistem Periodik Unsur (SPU) disusun berdasarkan kenaikan nomor atom unsur. Pada SPU dikenal istilah Golongan (kolom vertikal) dan Periode (baris horizontal)

1. Golongan

SPU dibagi atas 8 golongan. Setiap golongan dibagi atas Golongan Utama (A) dan Golongan Transisi (B). Penomoran golongan dilakukan berdasarkan elektron valensi yang dimiliki oleh suatu unsur. Setiap Unsur yang memiliki elektron valensi sama akan menempati golongan yang sama pula

Berdasarkan letak elektron terakhir pada orbitalnya, dalam konfigurasi elektron, unsur-unsur dalam SPU dibagi menjadi 4 blok, yaitu blok s, blok p, blok d, dan blok f.

  • Jika konfigurasi elektron berakhir di blok s atau p maka pasti menempati golongan A
  • Jika konfigurasi elektron berakhir di blok d maka pasti menempati golongan B
  • Jika konfigurasi elektron berakhir di blok f maka pasti menempati golongan B (Lantanida, n=6 dan Aktinida, n=7 (gol.radioatif))

Selain itu untuk menentukan nomor golongan, ditentukan dengan mengetahui jumlah elektron valensi pada konfigurasi terakhir.

Contoh :

11Na = 1s2 2s2 2p6 3s1

Dapat diketahui bahwa elektron terakhir pada n=3 mempunyai elektron valensi 1, berarti golongan I serta berakhir di subkulit s, berarti Golongan A, jadi kalau digabungkan menjadi Golongan IA

2. Periode

SPU terdiri atas 7 periode. Periode disusun berdasarkan kenaikan nomor atom. Unsur-unsur yang mempunyai jumlah kulit sama akan menempati baris yang sama. Dengan demikian jumlah kulit sama dengan periode, sehingga periode 1 memiliki n-1, periode 2 memiliki n=2, dst.

Contoh :

11Na = 1s2 2s2 2p6 3s1

Dapat diketahui bahwa elektron terakhir berada pada n=3 yang berarti unsur tersebut masuk dalam Periode 3


Aksi

Information

28 responses

11 10 2014
eva yunita sitopu

mau tanya pak kalw dalam mengajar materi spu motivasi sperti apa yg bisa saya sampaikan (kaitannya denga kehidupan sehari-hari )trimksih..

29 09 2014
Yudha dwi

Om itu gmana ngitungnya masih bingung loh tentang penulisan konfigurasinya

27 10 2013
TEORI ATOM & MEKANIKA KUANTUM | dianariwicaksono

[…] HUBUNGAN KONFIGURASI ELEKTRON DENGAN SISTEM PERIODIK UNSUR […]

21 10 2013
Ardian

Konfigurasi elektron menurut mekanika kuantum pada tabel periodik modern blog D atau golongan B itu apa saja ya? Terimakasih. Mohon bantuannya

27 08 2013
Teori Atom Modern | chemistry lovers

[…] HUBUNGAN KONFIGURASI ELEKTRON DENGAN SISTEM PERIODIK UNSUR […]

26 08 2013
Siti muthmainah

Tlong jelaskan urutan konfigurasi elektron dari 1s2 sampai 7f14

11 12 2012
Dilla

Terimakasih. Penjelasannya mudah dipahami.sangan membantu

2 10 2012
cicaintan

ga ada unsur lantanida sama aktinida yaa?

14 09 2012
ferdy

om gmna sich nentukan letak s dan p nya itu??
itu yang membuat saya bingung.. bantuin aku y om..
(ditunggu jwbannya)
thanks before

29 08 2012
LOUIS_HD_TAMBUNAN (@LOUIS_TAMBUNAN)

kl unsur di golongan B gmn tuh bang,,?
banyak kok unsur berakhir pada subkulit s,,,!

30 03 2012
Konfigurasi elektron | Feriayfestival

[…] HUBUNGAN KONFIGURASI ELEKTRON DENGAN SISTEM …13 Agu 2010 … Konfigurasi elektron menyatakan sebaran elektron dalam atom. … sifat-sifat unsur dengan konfigurasi elektron, katena tabel Sistem Periodik … […]

1 12 2011
Çørsze-Ck MiÇkìie

trimz
mkin pham sya buat Ulangan Smester

thx yo

26 09 2011
koreksi

korek si yang nentuin no gol . .
klo Na emg bener sihh ,
coba klo Ai pake cara di atas keknya enggak cocok. . sama sebenernya alias sala. .
coba klo di gabung pake ev dan kulit valensi hasilx pasti top cer 😀

15 09 2011
geevee

tolong pak jelaskan mengapa s dinamakan sharp,p dinamakan principal,d diffuse,dan f fundamental??
mengapa s hanya dapat ditempati oleh 2 elektron?
dan apa hubungan spdf dengan persamaan schrodinger?

31 07 2011
andrik

pak saya mau tanya tentang konfigurasi elektron sampai kuit ke f/g saya masih bingung nulis struktur urutannya… mohon penjelasannya… trims…

7 04 2011
silfi

thanks..
nui sngat bsa mmbntu saya mnyekesaikan tugas.. 😉

11 05 2011
esdipangganti

semoga,…

6 10 2010
Jefry

thank’z

12 10 2010
esdipangganti

trims, juga

16 08 2012
zaskia

klo persamaa golongan dlam konfigurasi elektron gmn jelasin nya ?

26 09 2010
Naufal

terima kasih
situs ini sangat membantu

17 09 2010
caca

terima kasih sebelumnya. . .

17 09 2010
caca

periode itu trmsuk dlm hubungan konfigursi elektron dgn sistem periodik unsur y pak??

dan apa tabel periodik unsur dgn sistem periodik unsur itu sama??

16 09 2010
matius

mksh

16 09 2010
matius

gi mana nentuin ketidak setabilan f agr stabil?soalny sy pernah lihat konfigurasi 7s2 6d.. n 7s 5d bkny 7s 5f sy lihat di bk erlanga ?tolong jelaskan y dan pd lantanida& actanida saat d blm penuh di lanjutkan f,pdhl d ny baru terisi 2

25 08 2010
bocah banyumas

klo nentuin “n” itu nilai “s” yg pling bsar yach.,.,.,?

19 08 2010
mega

aturan buat unsur di block f mana?
gimana?
makasih

21 08 2010
esdipangganti

kayanya sudah jelas deh Mega,…. aturan mana maksud Mega? apa aturan mengenai Penyimpangan kaidah Hund ya,… yang harus mengisi orbital setengah penuh dulu agar Atom dalam keadaan stabil,… (kalau itu akan saya usahakan menjelaskan kedepan,..wait and see yach…? Trims udah kasih Comment…